Minggu, 09 Juni 2013

PT. GOLDEN MANDIRI INVESTAMA
“…Berinvestasi EMAS Kini Lebih Mudah, Aman dan Menguntungkan”

1. PENDAHULUAN

Emas merupakan logam yang paling berharga dalam peradaban manusia di muka bumi ini. Pada awal emas ditemukan memang tidak langsung digunakan sebagai alat tukar tetapi cenderung digunakan untuk perhiasan dan ritual kuno pada jaman dahulu kala. Kemudian baru pada tahun 1091 SM emas digunakan sebagai alat tukar di Cina, kemudian emas semakin luas pemanfaatanya sebagai alat tukar pada tahun 1500 SM untuk perdagangan internasional di timur tengah.

Dari sejarah uang kertas atau uang fiat di seluruh dunia disepanjang zaman uang kertas akan tiba siklus kembali seperti kertas yang memang tidak berharga, dimana yang terakhir ini terjadi betapa dahsyatnya cerita kegagalan sistem uang kertas terjadi di Zimbabwe. Hal ini bertolak belakang dengan cerita Emas yang abadi sepanjang zaman nilainya tidak pernah mengalami inflasi atau kemampuan daya belinya terhadap bend aril yang kita butuhkan, sudah lebih dari 1400 tahun harga seekor kambing super standar kurban harganya 1 dinar (4,25 gram emas kadar 22 karat).

Coba bandingkan dengan nasibnya uang kertas, sangat tergantung daripada negara yang menjamin yang akibatnya berdampak pada inflasi pada nilai mata uang tersebut. Sebagai contoh dari kondisi yang sangat ekstrim betapa jahatnya inflasi dan nilai kepercayaan sebuah negara terhadap jaminan akan nilai mata uangnya, dampak sebuah inflasi dimana di Zimbabwe harga 3 butir telur mencapai 100 milyar dolar Zimbabwe.

Dari gambaran tersebut cukup bukti untuk menyatakan bahwa emas sama sekali tidak mengalami inflasi bahkan bisa deflasi tergantung kondisi ekonomi di Indonesia juga dunia, khususnya AS karena dolar Amerika (DAS) masih banyak digunakan sebagai alat transaksi di dunia. Kalau kita melihat grafik harga emas fluktuatif tetapi itu bukan menunjukan naik turunya emas secara nilai tetapi lebih melainkan fluktuasi mata uang itu sendiri dalam menghargai emas. Karena pada prinsipnya mata uang kertas sendiri sebenarnya merupakan korelasi dari emas yang dicadangkan.

2. PT. GOLDEN MANDIRI INVESTAMA

PT. Golden Mandiri Investama (GMI) adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang penjualan dan pembelian Emas Batangan 24K bersertifikat ANTAM yang resmi berdiri pada bulan Mei 2011 berdasarkan Akte Pendirian No. AHU-0041431.AH.01.09 Tanggal 24 Mei 2011 yang berkantor pusat di Jalan Melong Asih No 53/08 Bandung 40213.
Pada awalnya usaha penjualan emas batangan 24K merupakan bisnis unit dari CV. Idigital Interaktif, yaitu sebuah perusahaan yang bergerak di bidang internet marketing. Idigital menawarkan produknya secara online disertai layanan tambahan berupa konsultasi tata cara berinvestasi emas baik secara tunai maupun gadai. Mempertimbangkan perkembangan bisnis yang semakin pesat dan mensikapi kesadaran masyarakat terhadap berinvestasi emas sebagai pelindung nilai aset kehidupannya, akhirnya di awal tahun 2011 GMI secara resmi berdiri sendiri di bawah bendera PT. Golden Mandiri Investama. 
Didalam perkembangannya GMI terus melakukan inovasi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para membernya dan terus melakukan edukasi tentang manfaat dari berinvestasi emas ini kepada masyarakat luas, sampai awal tahun 2012 tercatat sudah hampir 500-an member GMI yang tercatat di database perusahaan baik member yang melakukan pembelian secara tunai maupun gadai.

3. PRODUK DAN LAYANAN GMI
Ketika masyarakat semakin sadar akan investasi emas maka semakin melupakan “spekulasi emas” karena tujuan dari GMI sendiri adalah memberikan edukasi pentingnya investasi emas bukan untuk mengajarkan berspekulasi, agar diharapkan ketahanan ekonomi keluarga tidak tergerus inflasi kalau kita hanya menyimpanya di bank dalam bentuk uang kertas.
Seiring dengan slogan “GERAKAN EMAS INDONESIA”, PT. Golden Mandiri Investama sebagai perusahaan yang bergerak di bidang penjualan dan pembelian Emas  Batangan 24K (Logam Mulia) bersertifikat ANTAM memandang perlu mengupayakan berbagai macam program atau sistem layanan yang akan memudahkan masyarakat memiliki Logam Mulia tersebut, sejalan dengan motto perusahaan yaitu “Investasi Emas kini lebih mudah, aman dan menguntungkan”.
Produk dan Layanan yang ditawarkan oleh GMI adalah sebagai berikut :

  1. Pembelian LOGAM MULIA secara tunai dengan harga yang kompetitif
  2. Pembelian LOGAM MULIA dengan sistem Gadai Syariah 
  3. Pembelian LOGAM MULIA dengan sistem indiGold.
  4. Update Harga Emas via Sms Center (bebas Pulsa)
  5. Dana Talang gratis 
  6. Marketplace
  7. Buyback
  8. Sinyal Jual
  9. Afiliasi
  10. Bisnis Partnership GMI
  11. Workshop atau Seminar
Dalam hal ini GMI memberikan semua jenis layanan yang tersebut di atas hanya ke para member yang sudah tergabung ke dalam komunitas GMI. Adapun biaya kememberan itu sendiri adalah Rp. 500.000,- (limaratus ribu rupiah) sekali dalam seumur hidup.

Kemudian muncul pertanyaan “…apa untungnya saya bergabung di komunitas GMI?”.

Baiklah akan kami jelaskan secara rinci keuntungan apa saja yang bisa anda dapatkan ketika bergabung di komunitas GMI sehubungan dengan produk dan layanan yang GMI tawarkan kepada anda, diantaranya :

A.Pembelian LM Secara Tunai

GMI melayani membernya untuk pembelian secara tunai dengan harga yang cukup kompetitif mulai dari kepingan 5 gram, 10 gram, 25 gram, 50 gram, dan 100 gram, tanpa harus menunggu emas dikirim kemudian (no waiting list)

B.Pembelian LM Secara Gadai

Dengan pembelian LM secara Gadai sepertinya sangat memudahkan kita dalam mendapatkan keuntungan berinvestasi emas, yaitu melakukan pembelian LM dengan cara gadai di Bank Syariah. Konsep Gadai Syariah itu sendiri pada dasarnya seperti konsep ilmu ekonomi, yaitu membeli LM dengan modal/dana sekecil-kecilnya untuk mendapatkan LM sebanyak-banyaknya. Namun seiring dengan dikeluarkannya regulasi Bank Indonesia tentang penyesuaian nilai pinjaman, cara ini jadi sangat beresiko terutama untuk orang-orang yang melakukan gadai di gramasi yang besar. Maka diharapkan sekali kita harus betul-betul pemaham mengenai resiko-resiko berinvestasi LM dengan cara seperti ini. Beberapa kelebihan dan kekurangan dalam sistem Gadai :

Kelebihan :

  1. Uang muka atau DP kisaran di 25 – 30% dari harga total emas
  2. Emas aman tersimpan di Bank Syariah
  3. Dapat dicairkan kapan saja dengan menggunakan fasilitas Dana Talang untuk melakukan penebusan emas ke Bank
  4. Biaya titip per 4 (empat) bulan sekali yang dibayarkan pada bulan terakhir
  5. Keuntungan bersih minimal 24% pertahun (dengan kenaikan harga emas minimal di 20%)
Kekurangan :

  1. Adanya biaya titip dengan kisaran 1 – 2% per bulannya
  2. Regulasi/peraturan Bank Indonesia (BI) yang membatasi jumlah pinjaman yang diberikan.
  3. Adanya Penyesuaian nilai pinjaman
  4. Harus betul-betul dipahami dan disadari resiko kerugiannya (resiko besar)
  5. Lebih bersifat spekulasi jika hanya taking profit
C.Pembelian LM Secara Cicil Emas Bebas Bunga (indiGold)

Kepemilikan Logam Mulia sebagai sarana lindung nilai (hedging) dan pilihan investasi jangka panjang semakin diminati, sementara nilai modal yang harus dikeluarkan pada tahap awal umumnya bernilai cukup besar, serta mensikapi kemungkinan terbesar dari ditutupnya fasilitas/layanan Gadai Syariah oleh Bank Indonesia untuk Bank-bank Syariah yang membuka layanan Gadai, maka dari itu PT. GMI pada tahun 2012 akhirnya meluncurkan sebuah layanan baru yang diharapkan dapat menjadi pilihan masyarakat dengan nama GMI IndiGold™. 

Layanan baru ini bertujuan memudahkan para membernya berinvestasi melalui kepemilikan emas dengan cara dicicil dan dengan uang muka yang lebih kecil.
Kelebihan :

  1. Uang Muka atau DP lebih sedikit bila dibandingkan dengan cara Gadai Syariah yaitu hanya 10% dari total kontrak gramasi (5gr, 10gr, 25gr, 50gr, 100gr)
  2. Minimal cicilan di 1 (satu) gram
  3. Tidak harus dicicil tiap bulan.
  4. Bebas bunga atau nilai margin penyicilan
  5. Perpanjangan kontrak gramasi per 6 (enam) bulan sekali
  6. Maksimal waktu penyicilan 2 (dua) tahun (3 kali perpanjangan kontrak)
  7. Emas aman tersimpan di Save Deposit Box (SDB) Bank Mandiri Cabang Braga
  8. Tidak dibebani biaya titip
  9. Diaudit oleh Lembaga Audit Independen per 3 (tiga) bulan sekali
  10. Meminimalisasi resiko kerugian
  11. Bisa dicairkan kapan saja
Kekurangan :
Profit tidak sebesar sistem gadai, namun seimbang dengan resikonya yang kecil

D.Update Harga Emas

Dalam berinvestasi emas melalui GMI, kita sendirilah sebagai pelaku investasinya. Artinya kita harus tahu kapan saatnya buy, hold dan sell, oleh karena itu GMI akan memberikan layanan berupa Update harga emas dari hari Senin sampai dengan Jumat tiap jam 11 siang melalui SMS Center bebas pulsa.

E.Dana Talang

Dana talang ini dapat member pergunakan ketika member membeli emasnya dengan sistem Gadai, artinya ketika member akan mencairkan emasnya yang tersimpan/tergadai di Bank Syariah, GMI akan memberikan dana talang sesuai dengan nilai pinjaman yang tercantum di Surat Gadai untuk kemudian dilakukan buyback oleh GMI.

F.Market Place

Kegiatan jula beli emas di komunitas GMI memungkinkan untuk terjadinya transaksi LM antar sesama member, GMI memberikan fasilitas layanan berupa market place dan membantu membroadcast/mengiklankan LM member yang akan dijual melalui SMS center bebas pulsa ke member-member yang lain dengan potongan 0,5% dari update harga emas GMI.

G.Buyback

Ketika kita akan berinvestasi emas, hal yang pertama yang harus diketahui adalah bukan saat kita membeli, tapi justru saat ketika kita akan menjual. Seringkali masyarakat awam merasa terjebak dengan harga yang murah yang dikeluarkan oleh toko emas atau treader emas, mereka tidak menyadari bahwa keuntungan maksimal yang didapat bukan karena harga jualnya yang murah, melaikan harga beli kembali (buyback). Potongan yang diberikan oleh Toko emas ataupun para treader emas sangatlah besar, karena mereka mengacu ke harga buyback ANTAM. Buyback ANTAM sendiri mengacu ke harga spot emas (1.000 gram) yang artinya pembelian kembali emas yang akan anda jual akan sangat rendah (potongannya besar). 

GMI merilis harga via SMS Center adalah harga jual dan harga beli, dan GMI tidak mengacu ke harga buyback ANTAM, jadi kita bisa memaksimalkan profit atau keuntungan dari emas yang diinvestasikan.

H.Sinyal Jual

GMI menetapkan kenaikan rata-rata emas di 20% pertahunnya sebagai satu patokan nilai aman jika kita akan mencairkan emas yang kita investasikan baik dalam bentuk gadai maupun tunai, artinya jika kenaikan harga emas sudah mencapai minimal di 20%, maka GMI akan mengirimkan sinyal jual kepada membernya jika ada membernya yang ingin mencairkan emasnya melalui SMS center bebas pulsa.

I.Afiliasi
Afiliasi atau member get member ini merupakan salah satu bentuk apresiasi GMI kepada member jika member tersebut melakukan edukasi tentang pentingnya berinvestasi emas kepada sodara atau temannya, kemudian sodara atau temannya tersebut bergabung kedalam komunitas GMI, maka GMI akan memberikan bonus apresiasi sebesar Rp. 100.000,- (seratus ribu rupiah) per orang kepada member yang merekomendasikannya.

J.Bisnis Partnership GMI

GMI menjanjikan jenjang karier yang jelas kepada membernya yang memang mempunyai potensi didalam melakukan edukasi dan pemasaran LM. Bisnis partnership GMI itu sendiri dinamakan dengan SISTEM PURPLE, yang terdiri dari 8 (delapan) tingkatan purple yang masing-masing purple akan mendapatkan aktif income dan pasif income sesuai dengan persentase purplenya. Ketika member tersebut sudah menjadi Purple 8, maka GMI akan memberikan suport berupa pembukaan kantor cabang penjualan GMI, inventarisasi kantor, tenaga inti personil kantor, biaya operasional selama 3 bulan dan lain-lain, senilai Rp. 200.000.000,- (dua ratus juta rupiah).

K.Workshop atau Seminar

Di dalam menunjang program edukasi investasi emas kepada masyarakat, GMI  membuka workshop tiap hari sabtu jam 09.00 WIB dan jam 14.00 WIB. Workshop ini terbuka juga untuk umum bagi yang ingin mengetahui lebih dalam soal investasi emas maupun trik-trik berinvestasi emas yang mudah, aman dan menguntungkan.

4.  KAPAN WAKTU YANG TEPAT UNTUK MULAI MELAKUKAN INVESTASI LOGAM MULIA INI??

Mungkin pertanyaan ini yang sering di tanyakan oleh semua orang yang ingin investasi Logam Mulia. Sebelum pertanyaan tersebut kita jawab, ada baiknya kita mundur lagi dengan pertanyaan yang lebih substantif: apa tujuan kita berinvestasi di Logam Mulia? Apakah buat tabungan masa depan? Buat ongkos naik haji? Buat biaya pendidikan anak? Beli rumah? Kendaraan? Dan berapa lama waktu yang kita punya untuk mencapai tujuan tersebut?
Dengan menemukan jawaban atas pertanyaan di atas, kemungkinan besar kita jadi bisa menjawab pertanyaan retoris kapan waktu terbaik untuk berinvestasi Logam Mulia. Yang pasti Logam Mulia adalah kategori investasi jangka menengah – panjang, dalam artian Logam Mulia cocok untuk mendukung rencana keuangan yang baru akan kita lakukan pada jangka waktu 1-2 tahun ke atas. Karena Logam Mulia baru akan menunjukkan keperkasaannya pada rentang waktu minimal 1 tahun.

Dengan demikian mestinya kita tidak perlu terlalu khawatir dengan naik turunnya harga harian Logam Mulia, jika kita sudah paham bahwa Logam Mulia yang kita beli baru akan kita gunakan pada waktunya nanti; 1-2 tahun kedepan, bahkan mungkin 3-5 tahun yang akan datang.

Jadi, kapan waktu terbaik untuk arisan Logam Mulia?

Jawabannya adalah “SEKARANG”

Jika rencana sudah jelas, uang telah tersedia, maka berapapun harga Logam Mulia hari ini silahkan dibeli saja. Kita tidak perlu menyesal jika kemudian harga Logam Mulia keesokan harinya turun sekitar 3-5rb/gr karena memang kita tidak berencana jual Logam Mulia keesokan harinya, tapi nanti 1-2 tahun lagi. Kalau kita selalu khawatir dengan naik turunnya harga harian Logam Mulia, dikhawatirkan kita tidak akan sampai kemana-mana.

Selamat Berinvestasi !!!


Untuk pertanyaan lebih lanjut hubungi :
Indra Saputra
Tlp : 0856 7819 104
Atau email ke :
marketing@goldenmandiriinvestama.com